Mango Sago Mutiara
Manisnya mangga dalam sajian Mango Sago Dessert berpadu dengan Mutiara Tapioca, susu, dan juga krimer kental manis, resep dari Opi bun ini mudah dibuat dan pastinya keluarga di rumah suka!
Manisnya mangga dalam sajian Mango Sago Dessert berpadu dengan Mutiara Tapioca, susu, dan juga krimer kental manis, resep dari Opi bun ini mudah dibuat dan pastinya keluarga di rumah suka!
Bahan A:
100 gr Gula Pasir
10 gr Agar-agar rasa Mangga
400 ml Air
Bahan B:
1000 ml Air
Bahan C:
300 gr buah Mangga
2 sdm Susu Bubuk
5 sdm Whipkrim Bubuk
500 ml Susu Cair
100 ml Air Es
1 sachet Kental Manis
Step 1 of 1
Campurkan bahan A ke dalam panci, aduk rata. Masak dengan api sedang hingga mendidih. Setelah itu tuang dalam cetakan, biarkan hingga set lalu potong-potong dadu. Sisihkan dahulu.
Didihkan air serta bahan B, masukkan Mutiara Tapioka, masak dengan api besar selama 7 menit. Setelah itu matikan api, tutup panci. Diamkan hingga Mutiara Tapioca matang. Lalu sisihkan
Masukkan potongan mangga, susu bubuk, whipkrim bubuk dan air es kedalam blender. Lalu blender hingga halus dan creamy
Campurkan krim mangga dengan 4 sdm Mutiara Tapioca. Aduk rata, lalu sisihkan
Dalam mangkuk, campur jelly, 6 sdm Mutiara Tapioca, kental manis, dan susu cair. Aduk rata, lalu Sisihkan dahulu
Dalam mangkuk bening, sendokkan krim mangga secukupnya, tambahkan campuran susu dan jelly sesuai selera
Beri potongan mangga sebagai topping
Mango Sago Mutiara siap dinikmati